KONDOM SANG PENGAMAN

|

Pakai Kondom?! Yang Benar Saja!!!
Katakan Cinta dengan KONDOM
Selagi saat ini akan datangnya hari VALENTINE DAY bagi anak-anak muda. Hal yang kadang dibuatnya sebagai alasan untuk menciptakan memory atau kenangan yang terindah bagi pasangan,yang harus merelakan pada yang paling berharga pada diri kita. Maka perlu juga diketahui dengan adanya sebab akibatnya.

Terlalu banyak aturannya. Masing-masing punya cara masing-masing. Sama-sama merasa paling benar pula. Jadinya, nih, nggak dipakai-pakai juga. Belinya saja malu!!! Padahal, kondom itu penting banget!!! Ini bicara masa depan soalnya!!!
Mau beli kondom di toko swalayan. Lihat dulu kiri dan kanan. Putar-putar pura-pura mau beli makanan atau minuman. Aha!!! Kebetulan, kasir lagi kosong. Buru-buru, deh, ambil dari etalase. Tanpa basa-basi, langsung minta cepat-cepat dimasukkan ke dalam kantong plastik. Bayar pun buru-buru. Habis itu, kabuuurrrrrrr!!! Hehehe…
.
Dua orang pria bersahabat baru saja sampai ke tempat kos. Kantong belanjaan pun dibuka. Apalagi kalau isinya bukan kondom. Untuk apa, ya?

“Buka ya?”
“Iya, buka!!!”
“Oooohhhh…, gini, toh!“
“Iya, kirain….”
“Memangnya harusnya bagaimana?”
“Siapa tahu kalau rasanya strawberry bentuknya juga strawberry?!”
“Huahhahahahhahaha… gila saja kalau bentuknya begitu, sih?!”
“Iya juga, ya?!”
“Bagaimana masangnya coba?!” Waduh ko repot banget ya…?
“ enak apa gak ya nanti kalo pake ginian?” ??????
? Pertanyaan yang sudah umum di ucapkan masyarakat kita…
Berapa banyak yang pernah melakukan hal yang sama?! Ayo, ngaku?! Hehehe….
Tidak perlu malu untuk mengakuinya. Saya sendiri suka penasaran, kok, sama yang baru-baru.. Karena saya sendiri begitu antusiasnya jika menemukan hal yang baru-baru. Karena hal itu sering kali terheran-heran juga. Heeeeeee….

Kondom bukanlah sesuatu yang tabu untuk saya. Lho, itu, kan, alat kontrasepsi. Apa bedanya dengan alat kontrasepsi lainnya seperti IUD, spiral, suntik, dan pil? Hanya bedanya ini dipakai oleh pria. Itu saja, kan?! Lagipula, menurut saya, kondom sangat penting. Soalnya, ini adalah alat kontrasepsi yang paling mudah dan aman untuk digunakan. Bisa menghindarkan juga dari segala penyakit kelamin yang berbahaya. Asal jangan yang bocor dan bekas pakai saja, ya!!! Itu, sih, sama saja bohong!!!

Ada banyak yang menganggap bahwa kondom memicu terjadinya hubungan seks bebas. Bisa jadi, bila memang sudah memiliki pikiran kotor dan niat untuk melakukan seks bebas. Kalau memang tidak memiliki niat buruk, kondom justru sangat bermanfaat. Sangat dianjurkan bila tidak ingin menderita akibat terkena berbagai macam virus, bakteri, dan kuman-kuman lainnya yang ada di sana itu. Malah saya juga menganjurkan, bila mau melakukan fellatio, tetap gunakan kondom. Memangnya penyakit kelamin hanya bisa tertular lewat kelamin saja?! Mulut juga biang penyakit!!! Bisa juga menjadi sarang tempat berdiamnya segala penyebab penyakit kelamin. Mau?! Nothing Wrong that if conscious us by what will be became of his nation later !!!!!

Saya sangat miris melihat ada banyak sekali ATM Kondom yang dihancurkan oleh pihak-pihak tertentu yang menganggap kondom itu merusak moral. Bagi saya, kondom itu hanyalah benda. Tidak merusak moral sama sekali. Yang merusak moral adalah pikiran sendiri. Mana bisa benda merusak pikiran selain pikiran itu sendiri. Jadi, yang sehat sajalah!!! Berpikir sehat agar kita juga jadi sehat!!! Ini semua demi masa depan kita bersama. Masa depan generasi penerus bangsa. Apa mau negara ini terus rusak hanya karena pikiran yang tidak sehat?!

Jangan juga menanggap enteng peranan kondom ini. Sudah banyak sekali menyelamatkan nyawa, lho!!! Berapa banyak pasangan menikah yang salah satunya mengidap AIDS dan HIV, tetapi tidak menularkan penyakit itu kepada pasangannya?! Banyak banget!!! Kalau tidak percaya, silahkan datang dan melakukan survei ke lembaga-lembaga sosial yang menangani masalah penyakit ini. Silahkan buktikan sendiri kalau memang butuh pembuktian!!!

Nah, mulai sekarang, coba, ya, jangan pernah pusing ataupun malu dengan kondom. Nggak apa-apa, kok, beli kondom di toko atau apotek. Kenapa harus malu?! Banyak juga yang beli?! Jangan takut!!!

Semoga bermanfaat!!!
.

Anda sedang membaca artikel tentang KONDOM SANG PENGAMAN dan anda bisa menemukan artikel KONDOM SANG PENGAMAN ini dengan url http://nrc-tempurejo.blogspot.com/2010/02/kondom-sang-pengaman.html, anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel KONDOM SANG PENGAMAN ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link KONDOM SANG PENGAMAN sumbernya.

0 komentar:

Posting Komentar

Coretan yang memberikan saran dan kritik pada postingan ini sangat di hargai meskipun hanya sekedar atau sejumput kata, agar blog ini dapat memberikan sumbangsihnya pada dunia blogger